Hai teman-teman penggemar makanan yang biasanya ditambahkan bahan tambahan
makanan...hehehe...mungkin yang nulis juga suka sekali sebenarnya apalagi
makanan ini berupa makanan favorit waah...namun teman-teman kita juga harus
waspada denganbahan tambahan makanan ini ..mari baca artikel dibawah ini....
Sejak ditemukan di Jepang tahun 1909
oleh Ajinomoto Corp, monosodium glutamat (MSG) telah berkembang menjadi salah
satu zat aditif makanan yang paling populer di seluruh dunia. Selain MSG, ada
penyedap rasa lain yang digunakan oleh industri makanan seperti disodium
inosinat (IMP) dan disodium guanilat (GMP). Namun MSG-lah yang paling disukai
orang karena kemurahan dan keefektifannya dalam menguatkan rasa.
MSG digunakan di seluruh dunia pada
hampir semua jenis sayuran, kaldu dan lauk-pauk. MSG juga hadir dalam berbagai
makanan olahan seperti daging kalengan dan daging olahan beku, saus tomat,
mayones, kecap, sosis, makanan ringan, beberapa produk olahan keju, bumbu
mie instan, dll. Penggunaan MSG kadang-kadang “tersembunyi” di balik label
makanan dengan nama yang berbeda. Jika Anda melihat “penyedap rasa alami”,
“protein hidrolisat” dan “rempah-rempah” dalam label makanan Anda, bukan
berarti di dalamnya tidak ada MSG.
tujuan penggunaan penyedap rasa dalam pengolahan pangan:
a.Mengubah aroma hasil olahan dengan penambahan aroma tertentu selama pengolahan.
b.Modifikasi,pelengkap,atau penguat aroma.
c.Menutupi atau menyembunyikan aroma bahan bahan pangan yang tidak disukai
d.Membentuk aroma baru
tapi......,kira-kira aman gak ya menggunakannya?